Monday 11 February 2008

Punya Anak

Bagaimana jika saya ingin memiliki anak di Jepang?

A. Sebelum kelahiran anak

Persyaratan awal: nama Isteri harus sudah tercantum pada kartu hoken suami. Kalau belum daftarkan nama isteri pada bagian Kokumin Hoken di kuyakusho/kecamatan.

Di Sanfuzinka /R.S bersalin

Periksa kehamilan istri
Setelah terbukti kehamilannya mendapat Surat Bukti Hamil (nishin shoumesho)
Di Hokenjo

Dengan membawa surat bukti hamil yang telah ditandatangani istri, dapat mengambil di Hokenjo buku Boshiteicho (buku riwayat ibu hamil & anak). Selanjutnya boshiteicho digunakan selama pemeriksaan kehamilan periodik. Terjemahan Boshiteicho dalam bahasa Inggris tersedia gratis di Fukushi Jimusho

Di Fukushi jimusho

Setelah 6 -7 bulan kehamilan, untuk mendapat keringanan biaya persalinan (入院金援助) (--> tidak berlaku di wilayah Chiba), dapat datang ke Fukushi Jimusho dengan membawa:

surat keterangan mahasiswa (zaigakushomesho)
surat keterangan tinggal
kartu hoken /asuransi
boshiteicho
KTP suami dan istri
bukti pajak 'zero' (hikazeisyo) (kadang2 diminta baik istri dan suami)
R.S tempat persalinan akan ditunjuk oleh fukushi jimusho dan ada sedikit wawancara dan jawaban akan diperoleh melalui pos.

B. Setelah kelahiran anak

Di Kantor administrasi R.S

Sehari setelah melahirkan mintalah surat kelahiran (bahasa Jepang)
Pada saat akan keluar R.S periihatkan kepada petugas surat dari fukushijimusho administrasi bila perlu, sehubungan dengan biaya persalinan.
Di Kuyakusho

Dengan membawa surat lahir dari R.S, bositeicho, dan kartu hoken, urus sekaligus:

Daftar/laporkan kelahiran anak pada bagian Shussei Todoke (lapor anak lahir) dengan menyerahkan:

surat lahir dari R.S asli
bositeicho
minta Juri shomesyo (JPYY300/lembar)
Daftarkan anak di bagian FukushiI kuyakusho (untuk mendapatkan jidou-te-a-te JPY5,000/bulan)

isi formuiir
bositeicho
paspor isteri
Daftarkan anak ke bagian koku min hoken untuk dimasukkan ke kartu asuransi Bapak. Secara otomatis akan mendapat Sushan Hojookin sebesar JPY300.000

isi formulir
bositeicho/sussei todoke somesho
kartu hoken
Urus sekalian kartu berobat gratis : Iryou shomeisho/Iryouken (医療証明書・医療券)

Di KBRI Tokyo

Persyaratan pembuatan Surat Keterangan Lahir  
Surat permohonan ditujukan kepada Kasubid Konsuler.
Fotokopi surat nikah/akta pernikahan dari orang tua.
Surat keterangan lahir dari rumah sakit berbahasa Inggris atau terjemahan dari surat keterangan lahir kedalam bahasa Indonesia/Inggris dengan ditanda tangani oleh penterjemah.
Alien registration anak.
Mengisi formulir (diketik).
Pelayanan per pos melampirkan amplop dan perangko balasan (kakitome)
Jika paspor anak akan diikut sertakan dalam paspor orang tua lihat halaman paspor biasa bagian konversi.
Biaya JPY500.
Konversi Paspor Perorangan Menjadi Paspor Keluarga, dokumen yang diperlukan:

Surat permohonan ditujukan kepada Kasubid Konsuler.
Paspor orang tua asli dan fotocopy semua halaman terpakai.
Alien registration anak (asli dan fotocopi).
Pasfoto orang tua background merah, ukuran 3,5x4,5 cm sebanyak 2 lembar
Pasfoto anak background merah, ukuran 3,5x4 cm sebanyak 2 lembar.
Biaya JPY1.500.
Aplikasi bisa dilakukan lewat pos tercatat (Kakitome), dengan sebelumnya mengirimkan amplop dan perangko balasan ke:

Embassy in Tokyo
5-2-9 Higashi Gotanda, Shinagawa-ku
Tokyo - 141
Telp. (03) 3441-4201
Di Imigrasi (Jepang) harus diurus tidak lebih dari 1 bulan setelah lahir

Untuk mendapatkan Visa Dependent anak yang baru lahir dengan cara (gratis tanpa biaya):

isi formulir untuk visa anak lahir (Sindoku)
pasport istri yang telah mencantumkan anak
bositeicho/ shomeisho
copy surat lahir dari R.S berbahasa Jepang (kadang ditanyakan mengenai istri/suami jadi ada baiknya membawa pasport suami, KTP, kartu MHS, serta KTP istri).
Di Kuyakusho

KTP/ID card orang asing dapat diperoleh di bagian Gaikokujin Todoke dengan:

isi formulir pelaporan.
pasport istrl yang telah mencantumkan nama anak serta visa untuk anak.
bositeicho/sussei todoke shomeisho.
untuk ID anak tidak dipungut biaya apapun.
Catatan:

Hokenjo tidak sama dengan bagian Kokumin Hoken di Kuyakusho namun untuk daerah tertentu bisa jadi berlokasi sama. Hokenjo melayani banyak hal masalah ibu dan anak (semacam posyandu di Indonesia), sedang bagian kokumin hoken hanya melayani pendaftaran asuransi.

Di dalam Bositeicho ada lembaran yang dapat digunakan untuk keringanan biaya pemeriksaan kehamilan periodik. Untuk beberapa tempat di Tokyo keringanan biaya pemeriksaan kehamilan diberikan melalui lembaran kupon yang dapat diminta > dari 10 Iembar dari Hokenjo. Sekali pemeriksaan cukup diberikan satu lembar kupon.

Fukushi Jimusho tidak sama dengan bagian Fukushi kecamatan. Fukushi Jimusho adalah kantor kesejahteraan masyarakat yang berlokasi di kecamatan, dan melayani banyak hal mengenai kesra. Sementara kecamatan sendiri mempunyai bagian fukushi.

Surat lahir dari R.S hanya dapat 1 lembar berbahasa Jepang karenanya sebelum diserahkan saat sussei todoke di kecamatan mesti difotocopy 2-3 lembar. Untuk surat lahir berbahasa Inggris jumlahnya sesuai permintaan dengan membayar

Segera setelah mendapat surat lahir dari R.S, masukkan nama anak dalam hoken (usahakan sebelum anak keluar dari R.S sudah selesai). Hal ini penting untuk persiapan kalau terjadi sesuatu pada anak, misalnya mesti opname pasca kelahiran. Bila telah tercantum dalam hoken maka anak dan Iryou shomeisho/Iryouken (医療証明書・医療券) bisa diminta di Kuyakusho).

sejak lahir hingga berumur 1 tahun bebas biaya perobatan
sejak lahir hingga berumur 5 tahun bebas biaya ke dokter gigi.

2 comments:

Kaze said...

keringanan biaya melahirkan tidak berlaku untuk wilayah chiba....harap update

M. Ma'ruf Mukti (ayup) said...

Sip, terima kasih, masukan dari yang sudah pengalaman:)